• 26 June 2024
  • Mata uang

AUDUSD: Inflasi Naik, RBA Dikhawatirkan Naikkan Suku Bunga

Penggerak Fundamental

Pasar saham Asia sebagian besar bergerak naik pada perdagangan Rabu (26/06/2024) mengikuti kenaikan di sektor teknologi, sementara saham Australia turun tajam karena data inflasi yang lebih tinggi dari perkiraan sehingga meningkatkan kekhawatiran terhadap kenaikan suku bunga.

Data inflasi Australia terkini meningkatkan harapan bahwa Reserve Bank of Australia (RBA) berpotensi menaikkan suku bunga pada bulan Agustus. Meskipun bank sentral belum secara eksplisit menyebutkan kemungkinan kenaikan suku bunga, namun nadanya lebih hawkish dari yang diperkirakan pasar pada pertemuan minggu lalu.

Lonjakan inflasi Australia ke level tertinggi dalam enam bulan membuat dolar Aussie naik 0,3% menjadi $0,6667 di pasar yang lemah karena para pedagang mulai memperhitungkan risiko 30% dari kenaikan suku bunga Reserve Bank of Australia (RBA) segera pada bulan Agustus.

Sentimen terhadap Tiongkok sebagian besar tetap tegang di tengah kekhawatiran mengenai potensi perang dagang dengan negara-negara Barat, terutama setelah Beijing mengungkapkan kemungkinan tersebut dalam menghadapi tarif Eropa terhadap impor kendaraan listrik Tiongkok.

Outlook AUDUSD

ssAUDUSD-2662024.png

AUDUSD berfluktuasi dan ditutup lebih rendah pada perdagangan kemarin. Namun AUDUSD mendapatkan lonjakan naik signifikan pasca rilis data CPI Australia yang lebih besar dari perkiraan pasar.

Lonjakan bullish AUDUSD ini menguji high sebelumnya 0.6679 dan mendaatkan momentum bullish untuk menuju R2 0.6688 hingga menargetkan high lebih tinggi di 0.6704.

Gerak koreksi sementara akan menguji R1 0.6667 sebagai support dan level kritis 0.6644.

Cobalah trading sekarang

Trading forex dengan margin melibatkan risiko yang signifikan dan mungkin tidak cocok untuk semua orang, karena leverage tinggi dapat meningkatkan potensi keuntungan dan kerugian. Sebelum memasuki pasar forex, sangat penting untuk mengevaluasi tujuan investasi Anda, pengalaman pribadi, dan manajemen risiko.

Bagikan dengan teman:

Photo

Penulis: Aries Nugroho